Jumat, 30 Desember 2011

Izinkanku mengungkapakan ya Alloh

Ibu, tahukah kau betapa ku sayang padamu ibu. Inilah aku, darahmu mengalir ditubuhku, betapa banyak kesalahfahaman terjadi antara kita. Tapi perasaan sayang itu tak pernah berubah. Aku anakmu yang terlihat dingin tak peduli terhadapmu. Tahukah kau ibu masalah terbesar bagiku tak bisa ku mangengungkapkan rasa sayangku terhadapmu.
sering ku mencoba berlatih untuk mengungkapkan perasaanku tapi, mengapa begitu sulit? haruskah selamanya seperti ini sampai ajal memisahkan kehidupan kita. Dan kau tak pernah tahu bagaimna sayangku terhadapmu.

Ibu aku selalu mencoba membuatmu senang, tapi aku bukan manusia yang sempurna, banyak usaha-usahaku yang tak bisa kau terima, dan itu membuatku kecewa pada diriku sendiri. kenapa tak bisa ku membuatmu merasakan bahagia. aku merasa cemburu pada saudarakku sendiri yang selalu membuatmu bahagia, bisa tertawa lepas. berbeda denganku, yang selalu ada salahfaham.

sampai saat ini aku belum bisa menjadi yang kau mau. aku tak bisa mengabulkan yang kau inginkan begitu cepat seperti yang telah saudaraku lakukan. begitu sulit kulaksanakan apa yang kau impikan terhadapku ibu. Ibu begitu ku merasa sakit hati ini saat kau merasa kecewa terhadapku. inginku melakukan apa yang kau inginkan, tapi selalu berujung pada kesalahan.

Ibu maaf atas segala salahku, maaf atas segala keegoisanku terhadapmu. Ibu tunggulah aku menjadi anak yang bisa kau banggakan. aku akan berusaha untuk menjadi yang kau inginkan ibu. Ibu inginku melihat kau tersenyum selalu, tak ingin ku melihat marah karena kesalahanku, apalagi melaihatmu menangis karena sikapku..

ya Alloh andaikan ibuku tahu hal ini, ya Alloh izinkan ku mengungkapkan hal ini pada Ibu. ingin ku mengungkapkan semua perasaanku terhadapmu ibu. Ya Allah berikanlah keberanianku untuk mengungkapkan aku sayang ibu karena Alloh.. izinkan ku bisa memeluknya dengan erat penuh dengan kehangatan dan beruarai air mata kebahagiaan. Izinkan ku mengungkapakan semuanya sebelum ajal memisahkan kita. Amiin

Rabu, 28 Desember 2011

Untukmu Kenyataanku dan Untuknya Mimpiku

Tak pernah ku bermimpi bahkan ku bayangkan sebentar saja ku bertemu denganmu. Tapi ternyata Allah berkehendak lain, Ia mempertemukan aku denganmu, bahkan Dia menyandingkanku denganmu. Sungguh ku merasa aneh denganmu. Aku sama sekali tak mengenal dirimu, bahkan tak pernah kutuliskan kau dalam impianku. Tapi kau hadir begitu saja di kehidupanku tanpa permisi. Tapi dengan penuh percaya diri kuterima dirimu, karena ku meyakini rasa cinta akan muncul jika sering kita bertemu. Dan semua ini kulakukan untuk membuat senang orang tuaku, dengan memilihmu maka orang tuaku tak perlu merasa risau memikirkan hidupku. Tertanggal 1 November 2009 ku datang ke tempatmu, untuk senantiasa hidup bersamamu.

Seiring berjalannya waktu, ternyata rasa itu tak kunjung datang juga. telah kucoba mencari celah untuk mencintaimu tapi aku tak bisa. sulit bagiku menerima dirimu di kehidupan ku. Sejujurnya aku telah mencintai yang lain jauh sebelum kamu hadir di kehidupanku, dia telah bersemayam dalam hatiku kurang lebih 4 tahun yang lalu, bahkan sampai saat ini ku masih mencintainya, sangat mencintainya. Meski ku telah hidup denganmu sejauh ini, dan kau selalu berada disisiku hampir 24 jam. Tapi aku masih merasa hampa denganmu, karena hatiku telah diisi yang lain. Dia yang selalu membuatku senang dan nyaman berada di sampingnya, padahal tak pernah ku bertemu dengannya, aku hanya selalu mencarinya di dunia maya, dan berkomunikasi dengannya dengan penuh harapan ku bertemu dengannya di dunia nyata. Aku rela berlama-lama di depan netbook kesayanganku untuk berkomunikasi dengannya dari pada aku bertemu denganmu dikehidupan nyata. 

Pernah ku coba lari dari dirimu dan pergi jauh dari kehidupanku, tapi aku berpikir ulang, bagaimana pendapat orang tua dan orang lain terhadapku. aku seolah-olah menjadi perempuan tak tahu diri. Aku tak bisa membayangkan raut sedih orang tuaku saat ku pergi darimu.

Banyak yang berharap aku bisa hidup denganmu. hem....... rasanya aku menjadi perempuan yang tak punya pilihan saat ini. aku melepaskan yang kucintai demi kebahagiaan semuanya. tapi ya Robb semoga ini menjadi pengorbanan untuk mereka yang lebih kucintai dari dirinya yang telah ku lepaskan. Dan aku akan mempertahankan kehidupanku dengnmu meski penuh dengan perasaan hampa.

Aku berharap dirimu bisa menyirami perasaan hampa ini dengan kebahagiaan dan rasa nyaman berada didekatmu. Akan kulaksanakan segala kewajibanku terhadapmu, jika hanya ini yang bisa membuatmu dan mereka senang. Akan ku buktikan aku bisa bertahan hidup bersamamu, sampai suatu saat kau bisa melepaskan ku dengan ikhlas. Untuk cinta ku biarkanlah dia menjadi mimpiku, dengan kumimpikan dirinya aku sudah sangat merasa senang. Dirinya tak akan pernah bisa tergantikan yang lain. bukan ku tak setia, tapi biarkanlah ku seperti ini, aku tetap hidup denganmu dengan mencoba mencintaimu. Dan akan kuberikan segala kewajibanku terhadapmu. dan mimpiku biarkanlah dia menjadi mimpi.

 Dia adalam mimpiku, dan dirimu adalah kenyataanku. Aku sadar tidak semua yang ku impikan dia adalah baik untuk ku, Allah lah yang Maha Tahu segalanya, dia yang memberikan kebaikan terhhadapku. jika memang kaulah yang dipilihkan untuk ku aku kan terimanya. Tapi biarkanlah aku tetapi memimpikan dirimya. sampai kutemukan rasa bosan terhadapnya. Aku yakin semua akan indah pada waktunya.

Jumat, 21 Oktober 2011

AIR untuk dahulu, saat ini dan nanti....

Air merupakan nikmat Tuhan yang diberikan kepada manusia untuk dimanfaatkan sebaik mungkin oleh manusia. Air merupakan sumber daya alam yang terbatas, namun manusia tidak banyak menyadarinya, sehingga mereka menggunakannya tanpa ada perhitungan dan tidak ada pengelolaan sehingga pada akhirnya terjadilah kelanggakan air sebagai sumber daya utama bagi manusia. Kelangkaan sumber daya air ini  secara umum terbagi kepada 2, yaitu :
1.         Kelangkaan Relative yaitu kelangkaan yang akan habis sementara saja, kelangkaan ini terjadi dikarenakan hal2 sebagai berikut :
a.    Supply SDA yang terbatas pada suatu tempat sehingga kebutuhan setiap wilayah tidak terpenuhi, kelangkaan ini bisa di atasi dengan adanya penyaluran SDA ke setiap wilayah.
b.    Adanya spekulasi dari pedagang yakni SDA terkonsentrasi suatu tempat, proses distribusi tidak normal. 
2.         Kelangkaan mutlak (absolute) adalah kelangkaan yang akan habis secara mutlak dan tidak tersedia lagi, hal ini dikarenakan stok sumber daya alam yang mutlak terbatas sementara pertumbuhan penduduk terus meningkat dan SDA digunakan secara terus menerus sehingga SDA akan habis dengan sendirinya.
Saat ini kelangkaan telah terjadi dimana-mana, bahkan tidak hanya saat ini beberapa tahun yang lalu pun kelangkaan air telah terjadi. Kelangkaan air terjadi karena ulah manusia sendiri yang kurang bisa memanfaatkan sumber daya air. Dan kelangkaan ini akan berpengaruh terhadap hubungan sosial ekonomi masyarakat, karena air memang sumber daya utama bagi masyarakat, selain untuk kebutuhan rumah tangga, air juga digunakan untuk pertanian, peternakan dan perikanan yang ada di daerah tersebut, sebagai mata pencaharian utama di daerah tersebut. Iragasi sangat diperlukan dalam menanam tanaman, peternakan dan perikanan pun membutuhkan air bersih untuk memeliharanya. Apabila jumlah air lebih sedikit dari kebutuhan airnya maka akan berdampak terhadap ekonomi masyarakat sekitar, apalagi penghasilah ekonomi di wilayah tersebut didapatkan dari pertanian, peternakan dan perikanan. Jika pertanian, peternakan dan perikanan tidak berjalan baik maka ekonomi mereka pun akan semakin tidak baik. Akibat lebih jauhnya akan ada kompetetif air yakni masyarakat akan berlomba-lomba untuk mendapatkan air tanpa memperdulikan air. 
Air memang sumberdaya yang paling utama, Allah telah menciptakan air untuk kita manfaatkan sebaik mungkin, bukan untuk dicemari bahkan dibuang begitu saja. Limbah perusahaan dibuang ke sungai yang seharusnya sungai itu digunakan untuk kehidupan masyarakat sekitarnya, karena sudah tercemar maka air sungai tidak termanfaatkan lagi. Jika hal ini terus menerus terjadi, maka kita tidak akan bisa melihat kehidupan masa depan yang indah dan nyaman, bumi ini akan rusak dengan sendirinya karena ulah manusia, air bersih yang susah didapatkan. Bisakah kita bayangkan bagaimana kehidupan anak-cucu kita nanti yang hidup tanpa air? Pemanfaatan air dengan baik saat ini berarti kita telah berinventasi kehidupan lebih baik untuk masa depan.

Kamis, 20 Oktober 2011


_Lirik nasyid edcoustik _
_Tak ada Beban tanpa Pundak_

Terasa menyesakkan smua yg tlah terjadi
Apa yg ku banggakan kini tinggal cerita
Kau uji aku sekilas aku rasa tak kuasa
Namun kusadari dan aku mengerti
Kuserahkan pada-Mu

Tak kan aku bertanya mengapa harus terjadi
karena aku yakini tak ada beban tanpa pundak
Kau uji aku karena ku bisa melawatinya
Ini yang  terbaik bagi hidupku
Semua hanya ujian

Biarkan aku oh malam
Menangis di sepanjang shalatku
Karena hanya Allah yang bisa membuatku tegar
Menjalani semua ini

Biarkan aku oh malam
Bersimbah rahmat dan ampunannya
Badai pun pasti berlalu menguji imanku
Kuserahkan pada Ilahi....

“Laa Yaiasu min Rauhillah....”  janganlah putus asa dari rahmat Allah, Begitulah Allah memberikan motivasi kepada setiap HambaNya melalui ayat-ayat cintanya dalam Al Quran.. begitu teramat Allah mencintai hambaNya ia menuliskan surat cinta untuk hambaNya sebagai penyembuh segala penyakit, solusi terbaik setiap masalah, jawaban yang tepat setiap pertanyaan.  Namun manusia tak banyak menyadari hal itu..
Kesenangan duniawi telah melupakan manusia akan sang pencipta, bahkan terkadang saat terpuruk pun banyak yang tak menyadari bahwa ada yang setia menjaga dan mengawasinya setiap saat, siap mengulurkan tanganNya untuk menolong setiap manusia dengan cara terindah yang terkdang tak bisa kita sangka dan pahami..
Yaa Ashhabii wa ikhwati fillah Laa Yaiasu, Laa Yaiasu, La Yaiasuu min Rauhillah, balaslah cintanya yang  teramat besar dengan senantiasa mengingatnya saat senang  maupun  saat susah,, bacalah surat cintanya yang indah setiap saat dengan cara yang Dia sukai...
Inna Ma’al Usri Yusroo